SpongeBob SquarePants Siti Istikomah: 9 Manfaat Menjadikan Diary Sebagai Sahabat

Kamis, 16 Oktober 2014

9 Manfaat Menjadikan Diary Sebagai Sahabat



Buat yang suka nulis, suka curhat-curhat di buku diary pastinya sudah merasakan manfaat besar dari yang kita lakukan tersebut. Buat yang belum pernah atau belum terbiasa menulis di diary inilah bahan pertimbangan kalian jika kalian bingung mencurahkan keluh-kesah, perih-pedih  kalian. Coba deh coret-coret ke diary dan menjadikan diary sebagai sahabat kita karena manfaatnya banyak banget, diantaranya :

1. Pelepasan Senyawa Insulin Kesedihan.
Yang
dimaksud disini adalah bagaimana ketika kita menulis di diary membuat hati kita merasa nyaman, dan beban yang mengganjal di relung jiwa yang paling dalam dapat terlepas, sehingga kesedihan-kesedihan yang kita rasakan akan mengalir bersama setiap kata yang tercurahkan pada si diary.
 Dear diary…. Blablabla. And soon

2.     Tempat Curhat Anti Nyesek
Diary adalah sahabat paling pas buat
kita curhat, dia gak bakal marah atau nampakkin tampang kesal (karena dia Cuma punya muka flat :p), diary juga nggak akan mojokkin kita kok, dan tentunya dia selalu ada buat kita alias setia bangetlah pokoknya (selama dianya gak ilang), jadi kita nggak bakal nyesek lagi kalau punya sahabat se-setia si diary.

3. Penyimpan Rahasia Yang Baik
Diary adalah penyimpan rahasia yang gak suka ember alias gak bocor guys, itu sih selama kamu naruhnya gak sembarangan dan aman dari jangkauan orang lain yang usil dan bisa mengancam kerahasiaanmu, hehehe.

4. Pengingat Harian.
Yang satu ini buat kalian yang sering lupa tentang kejadian-kejadian penting alias pikun, dengan menulis di diary kita bias cerita apapun kejadian dalam hidup kita, seperti kejadian saat hari pertama MOS, ketemu kakak senior yang jutek, pertama kali ketemu orang yang disuka, ataupun ketemu sama orang yang paling dibenci. Dengan adanya buku diary, kita bisa diingatkan tentang itu semua. Asik yaaaa! :D

5.      Latihan Mengungkapkan Perasaan
Dengan mencurahkan semua yang apa kita pikirkan, yang kita rasakan, dan ada yang ada di benak kita dengan cara menuliskannya di diary kita bisa belajar untuk mengungkapkan berbagai macam perasaan dan suasana hati kita. Itu lebih  bermanfaat daripada perasaan hanya dipendam sendiri.

6.      Sarana intropeksi
Ketika emosi telah menyatu dengan jiwa, kita bisa menuliskan masalah kita di diary, setelah itu kita bisa mereview kembali apa salah kita saat pemikiran sudah kembali tenang dan tanpa emosi.

7.      Sarana Melatih Kemampuan Menulis, dan Mencipta Karya Sastra
Dengan menuliskan semua perasaan dan keluh kisah kita di diary, secara tidak langsung kita terjun dalam dunia tulis menulis. Jika hal tersebut ditekuni lebih dalam bukan tidak mungkin kelak kita bias jadi penulis handal loo.. Aminnnn

8.      Memperindah Tulisan dan Mempercepat Menulis
Dengan  menuliskan suasana hati dan masalah kita kedalam buku diary secara rutin setiap hari bisa  meningkatkkan kreatifitas kita dalam hal menulis. Mungkin awal menulis bahasa dan tulisannya masih kurang bagus, tapi lama kelamaan dengan sering menulis tatanan bahasa dan tulisan kita akan semakin baik dan indah.

9.      Kesehatan
Kebanyakan orang yang sering mencurahkan isi hatinya dengan menulis akan lebih sehat daripasa ia yang sering memendam semuanya sendiri semuanya di dalam hati.

So, diary itu sahabat yang paling setia, yang nggak bocor, nggak bakal bikin nyesek, pokonya, diary itu pemegang rahasia paling amanah. Luapakan semua perasaanmu dengan kegiatan menulis, kali aja kalian ada bakat menulis dan kelak jadi penulis hebat. Rencana Tuhan nggak ada yang tahu loo.. Fighting Guys!!! J


Tidak ada komentar:

Posting Komentar